Cara-cara Menyapih Anak
Sobat STW, ini ada sedikit tips yang biasa digunakan untuk menyapih anak. Dan mungkin masing-masing ibu sudah pasti akan melakukan pada anaknya. Karena tidak mungkin anak terus menyusu sampai besar…malu kaleee… Ok, berikut artikelnya :
Berikut ini tips-tips agar proses menyapih berjalan dengan baik :
1. Latih anak anda untuk minum dari gelas, atau gunakan botol susu. Kalo bisa jangan pakai empeng.
2. Lakukan proses menyapih secara perlahan. Misalnya mengurangi secara bertahap frekuensi menyusu. Biasanya 4 x sehari maka secara perlahan diubah 3x sehari terus hingga akhirnya berhenti.
3. Alihkan perhatian anak / sibukkan anak dengan hal lain. Bisa dengan membacakan buku ke anak, bermain, bernyanyi, dsb. Hingga anak melupakan saat menyusu. Beri minum yang lain (lihat no 1)
4. Kunci utama : Bina komunikasi yang baik dengan anak. Ingat, seberapa kecil usia anak, anak tetap mengerti dan memiliki kemampuan untuk mengerti kata-kata dari orang di lingkungannya.
5. Hindari menyapih saat anak sedang tidak sehat atau sakit.
6. Ada sebagian pendapat yang melarang cara-cara penyapihan dengan mengolesi sesuatu pada puting susu, namun menurut saya ini tidak masalah. Dan ternyata itulah yang dilakukan orang-orang tua kita. Intinya adalah menyapih dalam umur 2 tahun. Nah, jika puting susu dikasih sesuatu yang membuat anak jera, lama-lama anak tau kalau itu tidak boleh lagi. Banyak yang bilang dengan alternatif bahan oles, diantaranya semua yang mengandung pahit seperti brotowali. Namun untuk yang lebih ekstrem silahkan pakai “trasi”…hmm baunya aja udah ga kuat…kemudian beri dia minum jika sudah menyerah (lihat no 1)
Sobat STW, terutama ibu-ibu…kadang kita merasa kasihan pada si buah hati saat melakukan penyapihan, yang kemudian tidak melakukan penyapihan bahkan sampai anak sekolah SD. Biasanya hal seperti itu dilakukan ibu-ibu dikampung…hehehe maklum orang kampung, jadi pasti tau riwayat orang kampung…soalnya saya juga pernah punya teman yang sampai kelas 1 SD tapi masih “Nyusu” pada ibunya…heheh jadi lucu…
Mudah-mudahan manfaat yah…
Semoga hadirnya tulisan ini dapat menambah wawasan bagi pembaca sekalian. Dan kami mohon maaf jika ada kekurangan disana-sini. Sebagai manusia kami tentunya tidak terlepas dari kesalahan atau kekeliruan. Oleh karena itu kami mengharap kritik dan masukan dari pembaca sekalian untuk lebih menyempurnakan tulisan ini...
Ditulis kembali oleh http://naturalcrystalx-wanitacantik.blogspot.com/
Artikel Lain :
1. Pergaulan bebas
2. Jangan Dekati Zina
3. Antisipasi tumbuhnya GeneraSI tak Sholat
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Ada yang nambah untuk cara menyapih ada, yaitu dengan memberi obat merah atau kunyit dan brotowali dicampur dihaluskan dan dioles pada puting susu..
BalasHapus~~ ada yang bilang sudah dicoba dengan berbagai cara menyapih diatas tidak berhasil juga, mudah-mudahan diberi kesabaran dalam usaha menyapihnya...
BalasHapus